Perayaan HUT Desa Pancasari yang Ke-54, Sempat Diguyur Hujan Masyarakat Tetap Antusias

OPERATOR DESA PANCASARI 21 Februari 2020 10:34:48 WITA

Perayaan ke 54 tahun nama Pancasari, kali ini bertepatan dengan Manis Galungan, Kamis (20/2).

Acara diawali dengan mementaskan tari sakral Sang Hyang Penyalin (Rotan-red). Tarian sakral Sang Hyang Penyalin, merupakan tarian sakral khas Desa Pancasari. Tarian ini dipercaya sebagai persembahan kepada Dewa-Dewi dan Nyomia Butha Kala. Pementasan Sang Hyang Penyalin, mengawali acara perayaan, dengan berkeliling kesegala penjuru tempat acara bertujuan untuk pembersihan tempat acara.

Setelah pementasan Tari Sang Hyang Penyalin, dilanjutkan dengan penampilan Rejang Kesari yang ditarikan oleh 401 orang ibu-ibu dan anak-anak perempuan. Para penari berderet disepanjang jalan sepanjang lima ratus meter. Walau sempat diguyur hujan para penari dengan semangat terus menarikan tari Rejang Kesari dan dilanjutkan dengan tarian Janger Lansia

Ketua panitia perayaan HUT ke 54 tahun Desa Pancasari Gede Supala mengatakan, perayaan ini merupakan bagian dari kami mengingat sejarah bergantinya nama Benyahe menjadi Pancasari. 
 
“ini merupakan perayaan ke 54 tahun, pergantian nama benyahe menjadi Pancasari, bukan berati desa kami baru berumur 54 tahun. Dari sejarah yang disampaikan ole para tetua kami, desa ini sudah ada sejak abad ke sebelas," tegasnya.
 
Tampak turut pula hadir dalam kesempatan tersebut Camat Sukasada I Made Dwi Adnyana, S.STP.,MAP didampingi Kasi Pemerintahan Dudung Effendi,  anggota DPRD Kabupaten Buleleng Dapil Sukasada Wayan Indrawan, Perbekel Pancasari Wayan Darsana dan Kelian Desa Adat Pancasari I Gusti Ngurah Agung Dharma Wirata, Bhabinkamtibmas, dan Babinsa.
 
Hujan sempat mengguyur lokasi acara perayaan yang digelar tepat di depan kantor Kepala Desa Pancasari, namum masyarakat tetap bertahan untuk bersuka cita merayakan HUT Desa Pancasari  ke 54 tahun.

Komentar atas Perayaan HUT Desa Pancasari yang Ke-54, Sempat Diguyur Hujan Masyarakat Tetap Antusias

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
 

Layanan Mandiri


Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.

Masukkan NIK dan PIN!

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung

Lokasi Pancasari

tampilkan dalam peta lebih besar