Lomba Perpustakaan Desa, BUMADE Menjalin Kerjasama Dengan Desa Pancasari

OPERATOR DESA PANCASARI 06 Maret 2020 11:59:38 WITA

Dalam rangka penilaian lomba perpustakaan sekolah dan desa, Dinas Arsip dan Perpustakaan Daerah (DAPD) Kabupaten Buleleng melaksanakan penilaian Perpustakaan Desa Pancasari yang dilaksanakan di Perpustakaan BUku MAsuk DEsa (BU MADE) yang menjalin kerjasama bersama dengan Desa Pancasari. (5/3)


Pada kegiatan penilaian terdapat 9 kriteria pokok yang menjadi penilaian dari tim penilai yang meliputi Manajemen Perpustakaan, SDM, Sarana dan Prasarana, Koleksi Perpustakaan, Pengorganisasian dan Perawatan Pustaka, Layanan Perpustakaan, Anggaran, Promosi Perpustakaan serta Kerjasama Perpustakaan.


Adapun Pemaparan Profil dari Perpustakaan Bu Made dilakukan oleh Pengurus dan juga sekaligus salah satu pendiri dari Perpustakaan Bu Made Luh Winda Kristiana Dewi.
Selain menyediakan buku-buku bacaan, Perpustakaan Bu Made juga memiliki beragam kegiatan yang diadakan untuk menambah minat baca dari anak-anak Desa Pancasari, baik itu melalui kegiatan bermain, menumbuh kembangkan bakat anak, serta berbagai kegiatan lain yang membentuk karakteristik positif setiap anak.


Pada kesempatan tersebut Tim Pendamping Kecamatan Sukadada dikoordinir oleh Kasi Pemerintahan Dudung Effendi, dan juga tampak dihadiri oleh Perbekel Pancasari Wayan Darsana, Ketua BPD Gede Adi Mustika, Ketua LPM, Bhabinkamtibmas, Seluruh Kelian Banjar Dinas se-Desa Pancasari, dan Tokoh Masyarakat

Komentar atas Lomba Perpustakaan Desa, BUMADE Menjalin Kerjasama Dengan Desa Pancasari

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
 

Layanan Mandiri


Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.

Masukkan NIK dan PIN!

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung

Lokasi Pancasari

tampilkan dalam peta lebih besar